Okupansi Hotel Berbintang 50,47%, Naik 4,35 poin
Uwedan, Okupansi atau Tingkat Penghunian Kamar (TPK) hotel berbintang di 20 provinsi di Indonesia pada Januari 2011 mencapai rata-rata 50,47% atau naik 4,35 poin dibanding TPK Januari 2010 sebesar 46,12%, demikian keterangan BPS yang dirilis dalam situs resminya, Selasa (1/3).
Menurut sumber, bahwasannya TPK hotel berbintang pada Januari 46,12% ini bila dibandingkan dengan TPK bulan desember 2010 sebesar 53,65% terjadi penurunan 3,18 poin. Penurunan ini karena faktor seasonal, dimana pada bulan Desember merupakan peak season, sedangkan Januari low season.
Pada Januari 2011, TPK tertinggi tercatat di Provinsi Sulawesi Tengah sebesar 70,01% dan TPK terendah di Provinsi Kalimantan Barat sebesar 32,61%.
Sementara itu rata-rata lama menginap tamu asing dan Indonesia pada hotel berbintang di 20 provinsi di Indonesia pada Januari 2011 mencapai 2,13 hari, naik 0,06 hari jika dibanding rata-rata lama menginap tamu Januari 2010, dan naik 0,15 hari jika dibanding Desember 2010. Secara keseluruhan, rata-rata lama menginap tamu asing pada Januari 2011 lebih tinggi dibanding tamu Indonesia yaitu masing-masing 3,20 hari dan 1,82 hari, dan ini terjadi hampir di seluruh provinsi DTW, kecuali Provinsi Kepulauan Riau, Jambi, Sulawesi Tengah, Kepulauan Bangka Belitung dan Kalimantan Selatan. (Pusformas)
Semoga data-data yang ada akurat dan tidak dimanipulasi(sambil menengadakan tangan). Amiiiii-Amiiin-Amiiinnn.
Maaf gambar ngambil dari tetangga sebelah
Maaf gambar ngambil dari tetangga sebelah
Tidak ada komentar:
Posting Komentar