Sabtu, 25 Juli 2015

Curug Cikaso Yang Menakjubkan Di Daerah Ujung Genteng Sukabumi


Curug Cikaso merupakan salah satu destinasi wisata air terjun yang menakjubkan di Ujung Genteng Sukabumi yang cukup menyedot perhatian wisatawan baik wisatawan dalam negeri maupun mancanegara. Curug Cikaso sebenarnya memiliki nama curug luhur, akan tetapi karena alirannya berasal dari sungai cikaso menjadikan curug luhur ini lebih dikenal dengan sebutan curug cikaso. Keindahan curug atau air terjun cikaso terletak pada ketiga air terjun yang menjadi satu. Setiap air terjun tersebut memiliki nama sendiri-sendiri. Lalu apa nama-nama air terjun di curug cikaso tersebut?


curug cikaso sukabumi

keindahan curug cikaso

curug cikaso sukabumi

Bila kita sedang dalam perjalanan wisata menuju ke Ujung Genteng, kita akan melewati sebuah obyek wisata yang menarik yaitu Curug (air terjun) Cikaso. Obyek wisata ini tidak nampak dari jalan raya dan juga belum memiliki akses jalan untuk menuju kesana. Jalan yang biasa dilewati untuk menuju obyek wisata ini melewati beberapa bidang tanah pribadi milik penduduk setempat. maka pemerintah daerah mau tidak mau harus melakukan upaya pembebasan lahan semata-mata untuk membuat jalan yang memadai menuju curug Cikaso. Air terjun dengan ketinggian hampir 80 meter ini terdiri dari 3 air terjun dan lebar tebingnya hampir 100 meter.

Tiga saluran air yang membentang di Curug Cikaso juga menjadi pemandangan yang menyegarkan mata. Dua aliran air dapat terlihat dengan jelas, sementara satu sisanya bersembunyi tertutup tebing. Ketiga aliran ini kemudian tumpah dalam satu kolam di bawahnya dan menghasilkan warna biru kehijauan karena pengaruh ganggang yang tumbuh di dalamnya.

Warna yang indah serta air yang terasa sejuk menjadikan kolam ini sebagai tempat favorit para pelancong memanjakan diri dengan nyebur ke dalamnya. Tapi, traveler tetap harus berhati-hati karena kolam ini mencapai kedalaman maksimal hingga 22 meter.

berlibur ke curug cikaso

keindahan alam di curug cikaso

Pada ketiga aliran air terjun ini juga memiliki nama masing-masing loh. Aliran di sebelah kiri diberi nama Curug Asepan, sementara di sisi kanan bernama Curug Aki dan yang terletak di tengahnya bernama Curug Meong. Gemercik suara air terjun yang dihasilkan dari kombinasi tiga aliran ini seolah memanggil para pelancong untuk bermain bersamanya.

Urusan fasilitas, traveler tak perlu cemas. Di area air terjun tersedia dua kamar mandi untuk membilas setelah kamu berendam di kolam, juga beberapa warung kecil yang bakal menyelamatkan perut traveler saat lapar. Kamu juga bisa membeli souvenir untuk dijadikan oleh-oleh karena sudah banyak kios beroperasi di sekitar Curug Cikaso.

Jangan lewatkan kesempatan berfoto di Curug Cikaso !!!

Sudah jauh-jauh datang ke Curug Cikaso sayang rasanya jika melewatkan kesempatan mendokumentasikan keindahan air terjun ini. Kemegahan tiga aliran air bersatu jatuh ke dalam kolam serta latar belakang rindangnya pepohonan menjadi perpaduan sempurna untuk dijadikan objek foto.

wisata curug cikaso

Sudah menjadi rahasia umum, kamera adalah salah satu barang yang wajib dibawa saat traveling. Mengingat lokasi wisata kali ini sangat berkaitan dengan air, ada baiknya traveler membawa kamera waterproof agar sesi berfoto ria tidak terganggu. Panorama Curug Cikaso yang memesona kerap dijadikan ajang hunting foto para fotografer, mulai dari yang baru belajar sampai yang sudah profesional.

Berdiri di atas bebatuan dengan latar belakang dua aliran air, Curug Asepan dan Curug Meong, menjadi angle favorit para pelancong untuk berfoto. Kalau kamu ingin mengabadikan panorama Curug Cikaso secara utuh juga gak kalah bagus.

Informasi Lokasi Curug Cikaso agar kalian tidak tersesat... heheheee :D

Curug Cikaso terletak di Dusun Ciniti, Desa Cibitung, Kecamatan Surade, Sukabumi, Jawa Barat. Curug Cikaso dapat ditempuh dari jampang kulon sekitar 15 km, dan sekitar 30 km dari ujung genteng. Curug Cikaso ini dapat ditemuh dari sebuah kota kecil bernama Surade. Perjalanan dari surade dilanjutkan menuju pertigaan di jalan cikaso yang memiliki jarak tempuh 8 km atau sekitar 30 menit. Selanjutnya dari pertigaan tersebut perjalanan hanya bisa dilanjutkan dengan berjalan kaki menuju curug cikaso melewati pematang sawah sekitar 400 meter. Jika sobat tidak mau capek-capek sobat juga bisa menggunkan jasa sampan dengan harga sewa Rp 60.000,00 untuk 6 orang.


fasilitas menuju curug cikaso

Keindahan Curug Cikaso Ujung Genteng Sukabumi

Curug Cikaso terdiri dari tiga air terjun yang berdampingan, sehingga jika di total lebar curug cikaso mencapai 100 m. Curug cikaso memiliki ketinggian sekitar 80 meter. Nah, ketiga air terjun di curug cikaso memiliki nama-nama sendiri. Dari yang paling kiri bernama curug asepan, curug yang berada di tengah bernama curug meong, sedangkan yang paling kanan bernama curug aki. Ketika sobat menapakan kaki disini, mungkin yang jelas terlihat hanya dua air terjun saja karena memang air terjun yang satunya tidak bergitu terlihat. Di sini sobat juga bisa mandi menikmati kesegaran air curug cikaso tepat aliran air terjun. 

Fasilitas yang tersedia di Curug Cikaso Sukabumi

Di area curug cikaso terdapat 2 buah toilet dan beberapa warung makan. Sobat juga bisa membeli souvenir yang dijual di kios-kios sekitar curug cikaso.

Menikmati perjalanan menuju Curug Cikaso

Menikmati perjalanan menuju curug cikaso dengan perahu kecil menjadi sebuah pengalaman yang mengasikan. Keindahan curug cikaso yang terlihat megah dengan ketiga air terjunya, pantas jika curug cikaso ini adalah tempat wisata terindah di sukabumi. Di kawasan curug cikaso sobat bisa menemukan curug lainya seperti curug calem, curug cikatomas, dan curug cingangsa.

Tips saat berlibur ke Curug Cikaso :

Bagaimana traveller, menakjubkan sekali kan keindahan air terjun cikaso ini? Jika kalian ingin mengunjungi Curug Cikaso disarankan tidak datang disaat musim panas telah tiba, dikarenakan jika musim panas tiba, air terjun ini akan kering yang berarti tidak ada air yang mengalir seperti foto-foto diatas.

SELAMAT BERLIBUR TRAVELLER :D :D :D


Tidak ada komentar:

Posting Komentar