Alhamdulillah cuaca mendukung sehingga hari ini bisa jalan-jalan lagi bawa keluarga menikmati keindahan Kota Sabang tercinta. Kali ini arah perjalanan ke Bagian Timur pulau Weh tepatnya ke Anoi Itam. Anoi Itam merupakan sebuah Gampong (Desa), istilah anoi itam sendiri merujuk kepada keadaan pasir laut yang ada di kawasan ini yang banyak didominasi oleh warna itam. Anoi dalam bahasa Aceh berarti Pasir dan Itam dalam bahasa Aceh bermakna Hitam, jadi Anoi Itam tidak lain kaau terjemahan kasarnya adalah Pasir Hitam. Kali ini saya tidak membahas pasirnya, tapi saya ingin membahas pemandangannya.
Oiya, di Anoi Itam, selain terdapat pantai yang berpasir hitam juga terdapat beberapa villa yang layak dikunjungi dan terdapat sebuah bukit yang diatasnya ada Benteng Jepang yang dulu digunakan pada saat Perang Dunia ke II, Penasaran bagiaimana penampakan Benteng jepang tersebut silahkan baca postingan kami terdahulu di Panorama di Benteng Anoi Itam. Jadi kalau ingin ke Sabang, jangan lupa singgah ke sini. Penasaran bagaimana rupanya pemandangan disini? berikut foto-foto yang sempat saya abadikan dengan kamera Hape saya.
Gimana Pemandangannya? Lautan yang jernih dan hamparan pepohonan yang masih rindang turut menjadikan pantai ini layak dikunjungi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar