Jumat, 30 Oktober 2015

PANTAI TAMBAKREJO BLITAR YANG INDAH, BAGUS DAN BERSIH


Apa yang kalian ketahui tentang Pantai Tambakrejo Blitar?
Kota Blitar mempunyai sebuah pantai yang mengagumkan. Pantai itu bernama Pantai Tambakrejo. Pantai ini cukup terkenal di Blitar. Pantai Tambakrejo Blitar yang indah, bagus, dan bersih tentunya sangat memukau para pengunjung yang datang dan menjadi salah satu wisata yang banyak diminati oleh para pengunjung. Pantai Tambakrejo ini terletak di sebelah selatan kota Blitar, dengan jarak sekitar 30 Km dari pusat kota Blitar, tepatnya berada di Desa Tambakrejo Kec. Wonotirto. Pantai Tambakrejo merupakan salah satu tempat wisata dengan ombak laut yang relatif tenang, sehingga banyak keluarga yang datang untuk berenang dan bermain, serta menikmati wisata pantai ini. Pada saat pagi hari anda akan sering mendapati para nelayan yang baru pulang melaut dan hasil tangkapannya yaitu ikan-ikan segar. Jika anda ingin membeli ikan-ikan ini, anda bisa mendapatkannya di tempat pelelangan ikan yang ada di pntai Tambakrejo ini. 

Pantai tambakrejo yang ada di kota Blitar ini merupakan salah satu destinasi terbaik wisata keluarga, yang menyuguhkan pesona pantai yang sangat indah memukau. Anda akan mendapatkan kepuasan tersendiri yang mampu menjadikan liburan Anda yang paling menyenangkan dan tidak akan pernah terlupakan di pantai tambakrejo tersebut. Pasir pantai yang terhampar luas dan juga ombak laut yang terbilang sangat tenang ini, akan menjadi pemandangan yang indah di objek wisata pantai tambakrejo tersebut.

PANTAI TAMBAKREJO BLITAR

PANTAI TAMBAKREJO BLITAR

Berapa lama waktu tempuh dan Apa saja hal unik yang ada di pantai tambakrejo Blitar ?
Anda akan membutuhkan waktu tempuh sekitar 1 jam untuk dapat tiba di kawasan wisata Pantai Tambakrejo ini. Di Blitar, ada sebuah hal unik yang dikenal sebagai budaya Larung Sesaji, yakni prosesi ritual yang diadakan setiap tahun tepat pada tahun Baru Islam. Acara tersebut diawali dengan sebuah tari-tarian dan membawa 2 tumpeng agung yang terdiri dari nasi beserta lauk pauknya dan aneka hasil bumi, yang selanjutnya digiring menuju pantai.Ritual Larung Sesaji ini diadakan untuk melestarikan budaya Jawa, sekaligus pula sebagai bentuk rasa syukur kepada Tuhan dan berharap terhindar dari segala marabahaya.

PANTAI TAMBAKREJO BLITAR

PANTAI TAMBAKREJO BLITAR

PANTAI TAMBAKREJO BLITAR

Apa saja fasilitas yang tersedia di pantai tersebut?
Anda juga dapat menyewa perahu yang tersedia di sana. Ini dapat memberikan pengalaman rekreasi yang berkesan dengan berkeliling pantai, menyaksikan panorama, dan berfoto ria. Biayanya cukup dengan Rp 5 ribu rupiah per orang, satu perahu dapat memuat hingga 10 orang. Di kala akhir pekan dan hari libur, Pantai Tambakrejo Blitar selalu ramai dikunjungi wisatawan. Untuk dapat memasuki objek wisata Blitar yang satu ini, Anda hanya perlu membayar tiket masuk Pantai Tambakrejo sebesar Rp 2 ribu per orang.

Fasilitas di kawasan wisata Pantai Tambakrejo Blitar juga telah cukup memadai untuk menerima kunjungan wisatawan. Terdapat kamar mandi, mushola, hingga sejumlah pedagang makanan dan minuman di sekitar pantai. Jika ingin menikmati sore hari di kawasan ini, maka pesona sunset di Pantai Tambakrejo Blitar akan hadir menemani Anda.

DESA TAMBAKREJO BLITAR

PASAR IKAN TAMBAKREJO BLITAR
Bagaimana akses menuju pantai tambakrejo blitar Jawa timur?
Jika Anda berangkat menggunakan angkutan umum ke Pantai Tambakrejo ini, maka dari terminal bus kota Blitar, Anda dapat mengambil angkutan pedesaan yang menuju ke Gawang. Perjalanan ini akan menghabiskan waktu sekitar 1-2 jam karena supir angkutan kerapkali berhenti dan menunggu penumpang selama dalam perjalanan. Tetapi, jam operasional angkutan pedesaan ini hanya berakhir hingga sore hari saja. Jika Anda ingin waktu yang fleksibel, membawa kendaraan pribadi atau menyewa kendaraan di sekitar kota Blitar adalah cara terbaik untuk menikmati pengalaman wisata di Pantai Tambakrejo Blitar. 

Bagaimana informasi diatas? Sangat menarik sekali bukan? Keindahan pantai Tambakrejo Blitar tidak akan ada habisnya. Pasirnya yang putih dan bersih menjadi daya tarik terpenting untuk wisata pantai di Blitar Jawa Timur ini. Tentu tidak salah lagi jika pantai Tambakrejo dijuluki sebagai PANTAI TAMBAKREJO BLITAR YANG INDAH, BAGUS DAN BERSIH.

Thank You ... :) :) :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar